Polsek Talang Ubi Tingkatkan Pengamanan Objek Wisata Saat Lebaran, Kapolres PALI Tekankan Keamanan Warga

Petugas Polsek Talang Ubi berjaga di Lapangan Golf Talang Ubi saat libur Lebaran Idul Fitri 1446 H untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung.
Petugas Polsek Talang Ubi berjaga di Lapangan Golf Talang Ubi saat libur Lebaran Idul Fitri 1446 H untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung. ( Foto : 1st — info kota sekayu )

PALI ( INFO KOTA SEKAYU )

Dalam rangka menciptakan rasa aman dan nyaman selama libur Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Polsek Talang Ubi meningkatkan pengamanan di kawasan wisata Lapangan Golf, Kelurahan Handayani Mulya, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI).

Kegiatan pengamanan dimulai pada Jum'at (04/04/2025) pukul 14.00 WIB dan masih berlangsung hingga hari ini. Pengamanan ini dipimpin langsung oleh Kapam Kompol Robi Sugara, S.H., M.H., M.Si., berdasarkan Surat Perintah Nomor: Sprin / 313 / III / PAM.4.1 / 2025. Turut serta dalam kegiatan ini beberapa personel, di antaranya AIPTU Sumaryono, S.H., BRIGPOL Fresky Pralesta, dan BRIPDA Ryan Avianto.

Kapolsek Talang Ubi Kompol Robi Sugara menjelaskan bahwa Lapangan Golf menjadi salah satu tujuan utama warga saat libur Lebaran, dengan jumlah pengunjung yang mencapai sekitar 75 orang serta kendaraan roda dua sebanyak 25 unit dan roda empat 10 unit.

"Selain patroli rutin, kami juga memberikan imbauan kepada pengunjung agar menjaga barang bawaan dan mengingatkan petugas parkir untuk menata kendaraan dengan baik guna menjaga kelancaran arus lalu lintas," ujar Kompol Robi.

Situasi di lokasi wisata terpantau kondusif. Arus lalu lintas berjalan lancar dan aktivitas masyarakat berlangsung tertib. Kapolsek juga menyampaikan pesan dari Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., yang menekankan pentingnya sinergi antara masyarakat, pengelola tempat wisata, dan pihak kepolisian dalam menjaga keamanan selama masa liburan.

“Bapak Kapolres mengingatkan bahwa keamanan dan kenyamanan warga adalah prioritas utama. Kami diminta hadir di tengah masyarakat untuk memberikan perlindungan maksimal agar setiap pengunjung dapat menikmati suasana lebaran dengan aman dan menyenangkan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Kapolsek menambahkan bahwa sebagian besar pengunjung berasal dari luar Kecamatan Talang Ubi, bahkan dari luar Kabupaten PALI. Ia memprediksi lonjakan pengunjung akan terus terjadi hingga H+4 Lebaran.

“Kami juga mengimbau para orang tua agar tetap waspada terhadap anak-anak selama berada di lokasi wisata. Selain itu, kami berharap pengelola tempat wisata dapat menyediakan sarana prasarana yang menunjang kenyamanan dan keselamatan pengunjung,” tutup Kompol Robi Sugara.

(Redaksi — Info Kota Sekayu)

Redaksi
Redaksi INFO KOTA SEKAYU

Post a Comment for "Polsek Talang Ubi Tingkatkan Pengamanan Objek Wisata Saat Lebaran, Kapolres PALI Tekankan Keamanan Warga"