Melalui Komsos, Babinsa 401-02/BBT Ajak Warga Jaga Kebersihan dan Ketertiban Lingkungan

Babinsa Sertu Ependi dari Koramil 401-02/BBT saat berdialog dengan warga di Desa Sri Mulyo, Babat Toman, membahas pentingnya menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan.
Babinsa Sertu Ependi dari Koramil 401-02/BBT saat berdialog dengan warga di Desa Sri Mulyo, Babat Toman, membahas pentingnya menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan. ( Foto : 1st — info kota sekayu )

MUSI BANYUASIN ( INFO KOTA SEKAYU )

Dalam rangka menjaga kedekatan dengan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang tertib dan bersih, Babinsa Koramil 401-02/BBT Sertu Ependi melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga binaannya di Desa Sri Mulyo, Kecamatan Babat Toman, Kabupaten Musi Banyuasin, Kamis (10/4/2025).

Kegiatan Komsos kali ini dilakukan dengan salah satu pedagang sepeda setempat. Dalam dialog santai tersebut, Babinsa menyampaikan imbauan penting mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, membuang sampah pada tempatnya, serta menciptakan suasana desa yang tertib dan nyaman.

“Menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan adalah tanggung jawab kita bersama. Dengan lingkungan yang bersih, kita bisa hidup lebih sehat dan nyaman,” ujar Sertu Ependi.

Ia menambahkan bahwa melalui Komsos, Babinsa dapat menjalin keakraban dengan warga serta menggali informasi terkait kondisi wilayah binaannya.

“Kegiatan ini sekaligus menjadi sarana mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Semakin kita kompak, semakin kuat pula pertahanan dan ketahanan wilayah kita,” lanjutnya.

Kegiatan komunikasi sosial seperti ini akan terus dilaksanakan secara rutin sebagai bentuk komitmen TNI AD, khususnya Babinsa, dalam mendukung pembangunan wilayah dan menjaga stabilitas keamanan serta ketertiban masyarakat.

(Redaksi — Info Kota Sekayu)

Redaksi
Redaksi INFO KOTA SEKAYU

Post a Comment for "Melalui Komsos, Babinsa 401-02/BBT Ajak Warga Jaga Kebersihan dan Ketertiban Lingkungan"