Lapas Sekayu Ikuti Penandatanganan Kerja Sama Ditjenpas dengan 8 Mitra Strategis secara Virtual

Tangkapan layar kegiatan virtual Lapas Sekayu saat mengikuti penandatanganan kerja sama Ditjenpas dengan delapan mitra strategis, Selasa 1 Juli 2025.
Tangkapan layar kegiatan virtual Lapas Sekayu saat mengikuti penandatanganan kerja sama Ditjenpas dengan delapan mitra strategis, Selasa 1 Juli 2025. ( Foto : 1st — info kota sekayu )

MUSI BANYUASIN ( INFO KOTA SEKAYU )

Dalam upaya memperkuat sinergi dan kolaborasi lintas sektor, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sekayu mengikuti kegiatan penandatanganan Naskah Kerja Sama antara Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) dan delapan mitra strategis secara virtual pada Selasa (1/7/2025).

Kegiatan ini merupakan langkah konkret Ditjenpas Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia dalam mendorong peningkatan kualitas pembinaan, kemandirian, pelayanan kesehatan, dan reintegrasi sosial bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP).

Penandatanganan berlangsung di Gedung Ditjenpas dan dihadiri oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Aman Riyadi, para Pimpinan Tinggi Pratama Ditjenpas, serta perwakilan dari delapan lembaga mitra, yakni:

* PT Lautan Sukses Gemilang

* PT Nusa Kambangan Vaname Prima

* PT Dewara Nusajaya

* PT Pancanaka Nusantara Jaya

* Kamselindo

* PT Sentosa Garmindo Pratama

* PT Segara Mitra Utama

* Yayasan Dompet Dhuafa Republika

Dalam sambutannya, Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Mashudi, menyampaikan apresiasi atas komitmen para mitra dalam mendukung akselerasi program pemasyarakatan.

“Kerja sama ini menjadi bentuk kontribusi nyata terhadap visi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dalam mewujudkan swasembada pangan serta percepatan pembinaan warga binaan di bawah kepemimpinan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto,” ungkap Mashudi.

Sementara itu, secara terpisah, Kalapas Sekayu Aris Sakuriyadi menyatakan bahwa kerja sama ini akan memperkuat pelaksanaan program pembinaan di lapas yang ia pimpin.

“Kolaborasi lintas sektor seperti ini sangat penting untuk mendukung sistem pemasyarakatan yang lebih produktif dan terarah,” ujarnya.

Melalui kemitraan ini, Ditjenpas dan mitra swasta diharapkan dapat memperluas akses program-program pembinaan berbasis keterampilan, kewirausahaan, serta layanan sosial dan keagamaan yang memberi manfaat langsung bagi warga binaan.

(Anggraini — Info Kota Sekayu)

Redaksi
Redaksi INFO KOTA SEKAYU

Post a Comment for "Lapas Sekayu Ikuti Penandatanganan Kerja Sama Ditjenpas dengan 8 Mitra Strategis secara Virtual"